semua tentang sekitar

Senin, 16 Januari 2012

Pencak Silat

Pencak adalah beladiri warisan leluhur kita, dimulai dari silat sebagai beladiri fisik, sampai beladiri olah pernapasan. Yang kelak dikemudian hari dikenal dengan beladiri tenaga dalam. Tidak dapat disangkal lagi semua beladiri olah pernapasan, berasal dari jurus jurus silat. Pengembangan jurus jurus silat menjadi jurus olah pernapasan tentu sudah melalui laku dari para pendekar utama di zamanya.

Pencak silat sudah dikenal sejak bumi nusantara mengenal peradaban. Dimulai dari kerajaan Hindu pertama di Kutai Kalimantan Timur. Sedangkan kerajaan tertua di tanah Jawa terdapat di Jawa Barat yang dikenal dengan Kerajaan Hindu Tarumanegara dengan prasasti Batu tulis yang terkenal berada di kota Bogor. Pengembara asal daratan China Fa Hian membukukan kejayaan Tarumanegara pada tahun 414 Masehi. Kepercayaan masyarakat pada waktu itu adalah kepercayaan Sunda wiwitan dan agama Hindhu. Kearifan sang raja Purnawarman menyebabkan kepercayaan sunda wiwitan maupun agama Hindhu dapat hidup berdampingan secara Damai.
Tidak diketahui apa yang menyebabkan surutnya kejayaan Tarumanegara di Jawa Barat. Tidak banyak catatan sejarah yang bisa menggali sumber penyebab surutnya kerajan Hindhu Tarumanegara. Surutnya Tarumanegara di Jawa Barat, beralih ke Jawa Tengah, dengan munculnya Kerajaan Kalingga dengan Ratu perempuan yang bernama Ratu Shima. Yang menurunkan dua dinasti yang di sebut dengan dinasti Sanjaya dan dinasti Sannaha yang melahirkan kerajaan besar Sriwijaya dan Mataram Kuno. Swarnadwipa (Sumatra) pernah menjadi pusat agama Buddha dimasa jayanya kerajaan Sriwijaya. Sudah tentu pencak silat yang berasal Sumatra menyebar kekawasan semenanjung melayu dan daratan Asia seperti Thailand dan Indocina. Sampai saat ini beladiri di wilayah itu memiliki kemiripan jurus jurus silat pulau Sumatra.

Runtuhnya kerajaan Sriwijaya berganti dengan munculnya Kerajaan Mataram Kuno di abad ke 6. Kedua dinasti Sannaha dan Sanjaya bersatu menciptakan karya besar berupa candi Borobudur. Terjadi pembauran beladiri diri asli Sumatra dengan beladiri asli jawa. Sehingga pada saat ini kita tidak ketahui dengan jelas pencak Silat yang asli dari tanah Jawa masih ada atau tidak. Karena factor asimilasi budaya maka pencak silatpun terbaur menjadi satu. Tetapi yang pasti bahwa Pencak Silat adalah produk budaya bangsa Indonesia.
Dikawasan Nusantara terdapat 3 Bandar yang besar. Yang terletak di pulau yang berbeda. Sumatra barat (Minangkabau), Sundakelapa (Taruma negara) di Jawa, Jumpandang (Gowa) di Sulawesi. Alur perdagangan dan alur budaya diikuti penyebaran ilmu beladiri, Sehingga pengaruh silat Sumatra sangat kental di wilayah pulau Jawa melalui Bandar Sundakelapa. Demikian pula pengaruh silat Bugis pun ikut masuk ke Jawa melalui pintu yang sama yaitu bandar Sunda Kelapa. Demikian pula masuknya beladiri asal Cina melalui jalur perdagang sangat mempengaruhi bentuk dan gaya silat yang tumbuh dan berkembang di daratan Jawa.
Jelasnya sekarang kita tidak akan temukan Pencak Silat asli Jawa. Karena sudah terbaur akibat dari asimilasi budaya. Kita orang Jawa benar benar beruntung memiliki ragam aliran pencak silat yang begitu banyak.
Karena masuknya pencak silat di pulau Jawa melalui Bandar Sunda Kelapa yang berada diwalayah barat Jawa, maka Jawa Barat menjadi sentra pengembangan Pencak Silat di Pulau Jawa. Banyak pendekar tangguh di seluruh pulau Jawa memiliki keterampilan pencak silat karena mereka menggali ilmu dari Jawa barat. Sebagai gambaran, Kerajaan Majapahit yang terkenal kuat gagal untuk bisa menaklukan Jawa Barat. Sehingga hampir di semua kota di Jawa barat Khususnya kota Bandung tidak ada nama jalan yang berbau Majapahit. Tidak ada jl. Gajah mada atau jl Hayamwuruk di kota Bandung atau di kota-kota wilayah Parahiyangan.

Ilmu Pernapasan / tenaga dalam banyak dipengaruhi oleh hadirnya beladiri asal daratan Cina. Hal ini diperkuat atas hadirnya armada laut Cina yang dipimpin oleh laksamana Mo Tjeng Go. Bukti hadirnya laksmana Tjeng Go berupa kuil / kelenteng Gunung Batu di Semarang. Hadirnya armada laut dan imigran dari Cina, Bandar Sunda Kelapa semakin kaya akan budaya. Khususnya perkembangan beladiri Pencak Silat yang bartambah dengan seni beladiri pernapasan.
Di abad ke 16, Ilmu-ilmu Hikmah mulai dikenal masyarakat berkat masuknya agama Islam yang penyebaranya atas inisiatip Dinasti Ottoman (Utsmaniyah) yang mengirim 9 ulama yang memiliki kharomah. Sebenarnya di Jawa sudah mengenal ilmu-ilmu Hikmah sejak jaman Hindhu Budha seperti ilmu hikmah yang berasal dari dinasti Shambala Tibet. Asimilasi ilmu-ilmu Hikmah asal tanah Arab dengan ilmu-ilmu hikmah Hindhu Budha terjadi pada saat-saat hampir runtuhnya Kerajaan Majapahit. Maka tidak aneh mantera ilmu-ilmu hikmah merupakan perpaduan dua bahasa. Yaitu bahasa Arab dan bahasa Jawa.
Oleh karena itu Pulau Jawa yang merupakan pulau yang memiliki penduduk terbanyak di kawasan Nusantara menjadi pusat berkembangnya ilmu beladiri yang memiliki warna yang spesifik dimulai dari beladiri pencak silat menyatu dengan beladiri pernapasan serta ilmu hikmah menjadi satu kesatuan beladiri yang tidak terpisah.

sumber : margaluyu-pusat.net/buku-1.htm

Tidak ada komentar:

Posting Komentar